Sobat pintar, kura-kura sulcata atau dikenal juga sebagai African spurred tortoise ini termasuk dalam kategori kura-kura terbesar di dunia.
Dalam tahap ini kura-kura ini termasuk yang paling mudah adaptasi dengan lingkungannya. Tidak hanya itu saja, makanan kura-kura sulcata tidak sulit untuk ditemukan dan sangat mudah dalam menyajikannya.
Hal inilah yang membuat banyak pencinta binatang memilih kura-kura sulcata sebagai peliharaan hias untuk dirumahnya. Bahkan, hewan ini juga dikenal sebagai kura-kura yang memiliki umur yang cukup panjang.
Nah, dengan begitu pada artikel kali ini Petpi akan membahas beberapa makanannya, simak penjelasannya secara lengkap.
Daftar Isi
Rekomendasi Makanan Kura-kura Sulcata Terbaik
Perlu diketahui hewan ini termasuk dalam kategori hewan herbivora, dengan demikian semua asupannya didapatkan dari 95 persen sayuran dan rumput.
Berikut ini Petpi akan memberikan beberapa rekomendasi untuk makanan kura-kura sulcata yaitu :
1. Aneka Sayuran
Termasuk dalam hewan herbivora, sulcata sangat doyan memakan beberapa sayuran segar yang baik untuk tumbuh kembangnya.
Sayuran termasuk dalam kategori makanan favoritnya dan merupakan makanan alami kura-kura sulcata di alam liar, sehingga ketika kamu memutuskan untuk memeliharanya mulai rutin untuk memberikan sayuran segar kesukaannya tersebut.
Dalam kandungan sayuran itu terdapat beberapa gizi yang seimbang yang mempengaruhi tumbuh kembang kura-kura sulcata.
Apalagi salah satu jenis kura-kura darat ini membutuhkan makanan yang mengandung banyak serat yang relatif tinggi dan nutrisi yang tepat untuk pertumbuhannya agar tetap stabil serta tidak mudah sakit untuk perawatannya itu.
Untuk pemberian makanannya ini kamu bisa memberikan rumput, jerami, rumput gandum, dan bisa juga memadukannya dengan daun mint atau daun anggur.
Hindari untuk memberikan sayuran hijau yang mengandung oksalat, seperti bayam, sawi, kangkung, brokoli, dan kembang kol, karena sayuran jenis itu berbahaya untuk kesehatannya.
Tidak lupa juga untuk memberikan sayuran yang terbebas dari pestisida, pastikan semuanya aman untuk dikonsumsi secara sehat dan tidak sembarangan.
2. Aneka Buah-Buahan
Makanan kura-kura sulcata berikutnya adalah buah-buahan. Jenis pakan ini tidak ada salahnya diberikan kepada kura-kura sulcata, tetapi porsi dan jadwalnya harus disesuaikan dengan tepat.
Berikan buah-buahan dalam kurun waktu dua minggu sekali saja, tindakan ini untuk menghindari beberapa dampak yang ada. Karena dalam buah-buahan itu terkandung air dan gula yang sangat tinggi.
Pada tahap ini harus bisa menyeleksi dan memahaminya secara menyeluruh, jangan sampai dengan keinginan untuk memberikan buah agar lebih sehat akan berdampak pada kesehatannya.
Pastikan kamu memberikan buah-buahan yang sesuai dengan kebutuhan kura-kura sulcata, jangan sampai kamu sembarangan dalam memberikannya.
Apabila salah dalam memahaminya akan berdampak pada gangguan pencernaannya dan membuat kura-kura kamu rentan sakit. Mungkin kamu bisa memberikan buah anggur, buah labu, dan buah murbei.
Namun, perhatikan untuk memberikan buah-buahan yang segar dan kondisinya bebas dari pestisida.
3. Kaktus Opuntia
Biasa juga dikenal sebagai kaktus centong atau nama latin nya sebagai Opuntia cochenillifera ini termasuk dalam kategori makanan favorit kura-kura sulcata.
Jenis makanan ini termasuk makanan asli untuk kura-kura darat, apalagi habitat hidupnya ada di gurun. Tidak heran makanan ini termasuk hidangan yang disukai oleh kura-kura sulcata.
Apabila kamu hendak memberikan kaktus opuntia ini harus memperhatikan beberapa bagian sebelum memberikannya.
Lebih baik untuk membersihkan kaktusnya dari duri yang menempel pada kaktus tersebut, sehingga kamu harus benar-benar memperhatikannya. Jangan sampai langsung memberikan makanan itu tanpa melihatnya.
Untuk lebih mudah dalam memberikannya, kamu bisa dengan menggunting kaktusnya kecil-kecil untuk menghindari durinya tersebut.
Selain mempermudah, cara ini termasuk yang aman untuk kamu sajikan sebagai santapan lezat makanan kura-kura sulcata kamu tersebut.
4. Bunga Sepatu
Selain memberikan buah dan sayuran kamu bisa mencoba memberikan bunga sepatu untuk kura-kura sulcata kamu dirumah.
Jenis bunga ini dikenal juga sebagai kembang sepatu dan termasuk tumbuhan semak dari suku Malvaceae yang berasal dari Asia Timur. Bunga sepatu banyak dijadikan sebagai tanaman hias.
Di Indonesia sendiri tanaman ini banyak ditemui dan tidak sulit untuk mendapatkannya, apabila kamu ingin memberikan pakan pada kura-kura sulcata dengan menu yang berbeda bisa mencoba bunga ini.
Bila ingin mendapatkan secara cepat dan banyak, mungkin kamu bisa langsung berkunjung ke pasar untuk mendapatkannya. Tidak sulit untuk mendapatkannya, karena jumlahnya melimpah.
Proses pemberiannya pun tidak begitu repot, langsung saja letakan bunga sepatu dalam wadah khusus makan dan biarkan kura-kura kamu menyantapnya.
5. Aneka Pelet
Makanan tambahan yang penting juga untuk disediakan adalah aneka pelet khusus kura-kura sulcata.
Pelet termasuk dalam menu yang tepat untuk diberikan, karena dikelola dan diambil dari beberapa bahan yang alami, sehingga nilai keseimbangan gizinya sudah diperhitungkan dengan baik dan cocok untuk diberikan.
Dalam tahap ini gunakan pelet sebagai alternatif menu tambahan saja dan jangan mengganti kebutuhan makanan lainnya dengan bergantung pada pelet saja.
Pastikan ini hanya pelengkap dan tidak setiap hari diberikan. Penggunaan pelet ini ibarat memberikan suplemen saja, jadi kamu bisa mengatasinya dengan lebih bijak dan tidak diberikan terus menerus.
Makanan pelet ini mudah untuk didapatkan, apalagi dalam beberapa marketplace banyak menawarkan pakan khusus kura-kura sulcata yang bisa kamu dapatkan.
Harganya pun cukup bervariasi dan tidak disesuaikan berdasarkan kebutuhan yang ada. Bahkan, beberapa toko hewan pun biasanya menyediakan paket pakan pelet untuk kura-kura sulcata kamu itu.
Jadi, pakan pelet hanya sebatas diberikan sebagai pelengkap dan suplemen untuk kura-kura sulcata kamu tersebut. Pastikan kamu selalu menyediakan sayuran segar sebagai menu pokoknya.
Sobat pintar, itulah beberapa penjelasan lengkap mengenai makanan kura-kura sulcata yang bisa kamu berikan untuk pertumbuhannya.
Jika kamu suka dengan artikel PintarPet, jangan lupa bagikan artikel ini ke seluruh dunia dan follow juga Instagram @pintarpet untuk tahu informasi tentang Reptil terbaru lainnya!
Baca juga artikel menarik berikut:
Perhatian: Informasi ini dihimpun dari beberapa sumber. Tim PintarPet tidak bertanggung jawab atas cidera, kematian, kerusakan atau kerugian langsung maupun tidak langsung, materiil dan immateriil yang disebabkan oleh informasi yang kami berikan. Untuk informasi dan tindakan lebih lanjut, sebaiknya kamu bisa mengkonsultasikannya dengan dokter hewan terdekat.
Komentar
KLIK UNTUK KOMENTAR