Hari ini: Selasa, 19 Maret 2024
Senin, 27 Desember 2021, 11:00 WIB

Lebih Tinggi dari Manusia, Ini Burung Terbesar di Dunia yang masih Hidup Hingga Saat Ini!

Lebih Tinggi dari Manusia, Ini Burung Terbesar di Dunia yang masih Hidup Hingga Saat Ini!

burung terbesar di dunia - gazella safari company

Deretan burung terbesar di dunia ini ternyata masih hidup sampai sekarang, kira-kira apa saja? Yuk cari tau spesies burung terbesar di dunia di sini

Di kalangan pecinta fauna di indonesia, memelihara burung adalah suatu hobi yang sudah banyak digemari. Salah satu alasan kenapa burung menjadi hewan peliharaan, karena suara kicauannya yang unik dan bisa diperlombakan untuk mendulang uang.

Hadiahnya pun bahkan bisa mencapai ratusan juta rupiah jika ikut perlombaan tingkat nasional.

Namun tahukah kamu, di belahan dunia lain banyak burung yang berukurannya cukup besar. Sampai-sampai burung ini bisa mengalahkan tinggi manusia.

Kebanyakan jenis burung ini tidak bisa terbang, namun beberapa burung masih bisa terbang dengan hanya menghempaskan sayapnya saja.

Sudah pasti burung ini tidak bisa kamu pelihara dengan mudah, karena jenis burung ini adalah burung langka yang sulit untuk ditemukan.

Kira-kira burung apa saja ya yang ada dalam daftar burung terbesar di dunia yang masih hidup? Yuk ikutin terus informasi dari PetPi ya.

Follow Instagram @PintarPet untuk lebih tahu tentang Burung lainnya!
>> FOLLOW DISINI

Burung Terbesar di Dunia yang Masih Hidup

Semua burung atau unggas pasti memiliki sayap, namun tidak semuanya sebenarnya bisa terbang, sebagian dari mereka bahkan hanya mampu terbang rendah atau hanya bisa mengepakkan sayapnya saja.

Meskipun begitu, keindahan burung besar ini tentu saja akan memukau kita karena punya tubuh yang sangat besar melebihi manusia. Berikut ini adalah daftar burung terbesar di dunia yang masih hidup.

Angsa Putih

Burung Terbesar Di Dunia
Angsa Putih - pikist

Angsa putih dewasa termasuk ke deretan burung terbesar di dunia yang masih hidup. Panjang angsa putih mencapai 1,5 meter dengan berat yang mencapai 12-13 kilogram. Angsa putih bisa merentangkan sayapnya hingga panjang 1,8 meter.

Tentunya sayap angsa putih hanya bisa terbang rendah saja dan tak mampu bertahan lama di udara.

Angsa putih merupakan hewan unggas endemik di wilayah eropa. Ia bertahan hidup dengan memakan hewan yang berada di air seperti ikan kecil, serangga-serangga, dan cacing kecil di tanah.

Tentu saja, karena mempunyai selaput di kakinya, angsa putih bisa berenang di air danau dengan beberapa gerombolannya

Burung Paruh Sepatu

Burung Terbesar Yang Pernah Ada
Burung paruh sepatu - all that interisting

Selanjutnya adalah burung paruh sepatu yang juga dikenal dengan sebutan whalehead. Jenis burung ini seperti burung banga yang sangat besar. Namanya diambil, karena paruh pada burung ini benar-benar mirip sepatu.

Burung ini termasuk ke dalam keluarga bangau dalam urutan Ciconiiformes berdasarkan morfologi.

Namun, saat dilakukan penelitian lebih lanjut, bukti genetik dari burung ini termasuk ke dalam ordo Pelecaniformes. Burung dewasa bisa tumbuh hingga mencapai ketinggian 110 cm - 140 cm serta panjang dari ekor hingga ke paruh mencapai 140 cm.

Untuk rentang sayapnya, buruh paruh bangau ini bisa merentangkan sayap mencapai 230 - 260 cm.

Burung Albatros Pasifik Utara

Burung Paling Besar Di Dunia
Burung albatros pasifik utara - wikipedia

Jika dilihat burung albatros memang tidak terlalu tinggi dibanding dua burung sebelumnya. Namun yang membuatnya masuk ke dalam daftar burung terbesar di dunia karena memiliki lebar sayap yang mencapai 2,5 - 3,3 meter.

Dengan sayapnya yang sangat lebar, burung albatros mampu terbang tinggi dikarenakan dengan bobot tubuhnya yang masih bisa mengangkat tubuhnya untuk terbang.

Hewan ini bukan hewan endemik dari asia melainkan habitat aslinya ada di wilayah bagian selatan dan utara samudra pasifik.

Burung ini mempunyai jenis yang beragam, ada 24 jenis burung albatros yang tersebar di seluruh dunia dengan berat maksimal sebesar 12 kilogram. 

Burung Condor Andrean

Burung Terbesar Di Dunia Yang Masih Hidup
Burung conor andrean - the culture trip

Burung Condor Andrean adalah burung terbesar di dunia yang bisa terbang jauh sampai saat ini.

Walaupun bukan menjadi nomor satu untuk urusan besar tubuh, namun burung ini adalah burung terbesar yang masih bisa terbang karena mempunyai rentang sayap mencapai 3 meter dengan berat mencapai 15 kilogram.

Habitat asli burung ini terdapat di wilayah pesisir amerika selatan. Saat para peneliti meneliti burung ini, terdapat temuan yang cukup mengejutkan, karena burung ini bisa terbang hingga 160 km hanya dengan menghempaskan satu kali sayapnya saja.

Jika hidup dengan kondisi yang ideal, burung ini mampu bertahan hidup hingga berumur 75 tahun.

Domestic Turkey

Burung Paling Besar Di Dunia
Domestic turkey - creative circle media

Kalkun domestik atau bahasa ilmiahnya disebut dengan Meleagris gallopavo domesticus ini merupakan salah satu burung terbesar di dunia saat ini.

Kalkun domestik merupakan burung yang populer, bahkan bisa kamu temukan hampir diseluruh belahan dunia manapun yang beriklim sedang. 

Sebagian kalkun domestik akan diternak untuk memiliki bulu putih karena bisa dijadikan bahan pelengkap busana yang cantik dengan harga yang mahal.

Walaupun kalkun domestik berbulu coklat dan perunggu juga di ternak, namun harganya tidak semahal yang berbulu putih.

Burung ini menjadi salah satu burung terbesar di dunia karena memiliki bobot maksimal sekitar 39 kg dengan tinggi yang mencapai 125 cm.

Penguin Emperor

Burung Paling Besar Di Dunia
Penguin emperor - google

Di antara penghuni antartika alias kutub utara atau kutub selatan, maka ada hewan lucu yang sering menjadi ikon antartika yaitu penguin. Salah satu jenis penguin terbesar di dunia yaitu jenis penguin emperor.

Ia mempunyai tinggi sekitar 85 cm, dengan berat mencapai 45 kilogram. Sayangnya, jenis unggas ini tidak mampu terbang sama sekali. Bahkan penguin hanya bisa meloncat dengan rendah jika turun dari suatu batu es yang lebih tinggi.

Hal yang menarik yang bisa kita temukan dari penguin emperor adalah ia mampu pergi sejauh 80 km dan menyelam hingga kedalaman 450 meter untuk mencari mangsanya.

Untuk bertahan hidup, kebanyakan penguin hanya mengandalkan ikan yang berada di perairan dingin kutub. 

Burung Emu

Burung Terbesar Di Dunia Yang Masih Ada
Burung Emu - guim

Burung ketiga terbesar di dunia yang mungkin masih hidup saat ini adalah emu. Burung ini adalah burung asli endemik dari Australia dimana burung ini adalah satu-satunya anggota genus Dromaius yang masih ada.

Emu tersebar hampir di seluruh daratan Australia namun di bagian Tasmania, Kangaroo island dan king island sudah punah di tahun 1788.

Emu pada umumnya mempunyai bulu berwarna coklat dengan leher dan kaki yang panjang. Mereka termasuk ke jenis burung yang tidak bisa terbang seperti burung unta.

Tinggi badan emu bisa mencapai 190 cm lho. Wajar saja jika mereka bisa berlari dengan kecepatan 50km/jam dengan mengandalkan kaki mereka yang panjang.

Siapa yang berani adu lari sama burung ini?

Burung Kasuari

Burung Terbesar Di Indonesia
Burung kasuari - Pixabay

Selanjutnya, pada urutan kedua terdapat salah satu burung terbesar di Indonesia asal tanah Papua yaitu Kasuari (Casuarius). 

Burung endemik asli Indonesia ini memiliki berat tubuh antara 58-60 kg dan tinggi badannya bisa mencapai hingga 180 cm, lho.

Selain bertubuh besar, kasuari juga terkenal sangat mematikan karena kedua kakinya yang panjang dan kuku kakinya yang tajam seperti pisau.

Keunikan lain dari burung ini adalah adanya tanduk di kepalanya. Tanduk ini berfungsi untuk memudahkan ia ketika berjalan di hutan yang lebat.

Burung Unta

Jenis Burung Terbesar Di Dunia
Burung unta - ams birds cornell

Di peringkat pertama burung terbesar di dunia yang masih hidup jatuh kepada burung unta. Seperti yang kita ketahui, burung unta adalah jenis unggas yang tidak mampu terbang sedikitpun.

Mempunyai berat 150 kilogram dan tinggi maksimum berukuran manusia dewasa yaitu sekitar 180 cm.

Burung yang menjadi ciri khas afrika ini mempunyai kelebihan yang tidak mungkin didapatkan oleh burung-burung lain.

Ia menjadi burung tercepat yang pernah ada dengan kecepatan lari bisa mencapai 70 kilometer/jam. Mereka juga memiliki telur dengan diameter sebesar 13 cm dengan berat 1,4 Kg. 

Itulah dia informasi mengenai burung terbesar di dunia yang masih hidup sampai saat ini. Jika kamu perhatikan lagi, burung-burung besar ini tidak bisa terbang karena beberapa burung mempunyai bobot yang berat dan sayap mereka tidak sebanding dengan beratnya.

Jadi burung yang tidak bisa terbang akan kesulitan untuk membuatnya melayang-layang di udara. Sekian informasi yang dapat PetPi berikan, semoga bermanfaat ya! 

Jika kamu suka dengan artikel PintarPet, jangan lupa bagikan artikel ini ke seluruh dunia dan follow juga Instagram @pintarpet untuk tahu informasi tentang Burung terbaru lainnya!

Baca juga artikel menarik berikut:

Terbit: Selasa, 15 Desember 2020, 16:00 WIB
Update pada: Senin, 27 Desember 2021, 11:00 WIB

Referensi Tulisan [ Tampilkan ]
  • https://en.wikipedia.org/wiki/List_of_largest_birds#:~:text=The%20largest%20extant%20bird%20species,156%20kilograms%20(344%20pounds).
  • https://www.idntimes.com/science/discovery/rivandi-pranandita-putra/fakta-argentavis-burung-terbesar-c1c2-1/1
  • https://www.nationalgeographic.com/news/2018/05/birds-superlatives-animals-spd/
Share

Tentang Penulis

Saya adalah seorang penulis dan editor situs PintarPet yang antusias dengan hewan peliharaan seperti kucing, musang, iguana dan hewan peliharaan lainnya.

Suka dengan tulisan saya? Hubungi saya disini.

Komentar