Hari ini: Kamis, 05 Desember 2024
Selasa, 28 September 2021, 13:30 WIB

Jangan Sembarangan, Berikut 6 Cara Menggendong Kucing yang Benar

Jangan Sembarangan, Berikut 6 Cara Menggendong Kucing yang Benar

cara menggendong kucing - pixabay

Ketahui cara menggendong kucing dan menurunkannya dengan benar untuk pemula berikut ini, agar kucingmu tidak mengalami cedera saat kamu gendong

Sobat Pintar, tentu kamu sering menggendong kucing untuk bermain dengannya, tetapi apakah kamu tahu cara menggendong kucing yang benar?

Sebelumnya kamu harus mengetahui kepribadian dari kucing yang ingin kamu gendong. Apabila kamu sudah tahu jika kucing yang akan kamu gendong ini bersikap baik, maka kamu bisa menggendongnya dan memeluknya dengan lengan kucing yang menempel di bahu mu. 

Namun, lain halnya untuk kucing yang tidak ramah dengan mu, kamu bisa mengangkat dan memegangnya secara perlahan-lahan serta untuk kucing yang sedikit nakal atau tidak sedang di gendong, maka kamu bisa mulai mengangkatnya dari bagian tengkuk.

Berikut ini akan dibahas bagaimana cara menggendong kucing yang benar. 

Follow Instagram @PintarPet untuk lebih tahu tentang Kucing lainnya!
>> FOLLOW DISINI

Bagaimana Cara Menggendong Kucing yang Benar?

Cara Menggendong Kucing
cara menggendong kucing - pixabay

Untuk bisa mendekati kucing, ada baiknya kamu mengetahui apakah kucing tersebut jinak atau tidak. Jangan secara tiba-tiba menggendongnya karena bisa menyakiti syaraf, otot, bahkan kucing bisa cedera jika kamu menggendong dengan cara yang salah.

Di bawah ini ada beberapa cara yang bisa kamu gunakan untuk menggendong kucing dengan benar. 

1. Dekati Kucing Secara Perlahan

Cara menggendong kucing yang pertama adalah kamu harus memberitahukan niat mu kepada kucing. Jangan secara tiba-tiba memegangnya atau mengejutkannya.

Mereka akan merasa lebih nyaman saat berada di pelukanmu dan mengajaknya berinteraksi dengan tenang dan suara yang lembut.

American Humane Society menyarankan jika ingin mendekati kucing, cobalah dari sisi kanan atau kiri agar mereka tidak merasa terancam. 

Jangan coba untuk mendekatinya dari depan karena mereka akan pergi ketakutan. Kucing bisa melihat karakter mu dengan mudah. Saat kucing mengetahui jika kamu tidak akan menyakitinya, maka mereka bisa sangat nurut dengan mu. 

2. Gunakanlah Cara Terbaik Untuk Menggendong Kucing

Walaupun kucing akan ramah sekali kepada mu dan saat di angkat mereka akan terlihat baik-baik saja, tetapi lebih baik kamu menggunakan cara yang tepat untuk menggendong kucing supaya kucing tersebut tetap aman.

Cara terbaik untuk menggendong kucing yaitu dengan tubuh yang sejajar dengan dadamu lalu kepala di atas dan kaki di bawah. Posisi tersebut membuat kucing tidak takut jatuh karena merasa memiliki tumpuan, pada posisi ini juga menjadikan kucing tidak banyak bergerak. 

3. Letakkan Tangan Di Bawah Dada Kucing

Cara menggendong kucing berikutnya adalah dengan meletakkan tangan kita di bawah dada kucing tersebut. Kamu bisa lakukan dengan perlahan-lahan saat mengangkat kucing supaya mereka berdiri di kaki belakangnya.

Rangkul kucingmu menggunakan satu tangan sehingga memberinya tumpuan di kaki depannya lalu angkat kembali dengan hati-hati.

Saat kaki mereka meninggalkan tanah, letakkan lengan kamu secara bebas di bawah dada kucing untuk memberinya tumpuan pada kaki belakang dan berat tubuhnya. Dengan begitu, kucing akan merasa lebih nyaman. 

Pastikan untuk bagian belakang mereka harus mendapatkan tumpuan. Angkat kucingmu dengan perlahan-lahan di setiap ujungnya supaya mereka merasa lebih aman. 

4. Letakkan Kucing Di Dadamu

Dengan meletakkan di dadamu, kucing akan merasa memiliki tumpuan dan tidak terintimidasi. Kamu juga bisa mengurangi resiko untuk menjatuhkan mereka karena terdapat celah di antara lengan-lengan mu.

Kamu harus melonggarkan pegangan tanganmu namun harus tetap bisa merasakan tegangan apa saja yang tiba-tiba muncul dari si kucing. 

5. Putar Kucing Ke Hadapanmu

Pakailah lengan bawahmu untuk memutar kucing supaya mereka bisa berhadapan denganmu, dengan kaki depan kucing mengarah ke bahu mu.

Posisi cara menggendong kucing ini diyakini sangat aman saat kamu menggendongnya. Selain itu, kamu juga bisa memegang dan memutarnya seperti bayi dengan kaki diletakkan di atas. 

Jika ingin menggendong kucing sebaiknya kamu menggendongnya di tempat yang aman, seperti di dalam rumah, di teras, dan di dalam ruangan lainnya.

Apabila kamu sedang berada di ruangan yang memiliki benda-benda tinggi, lebih baik tidak berjalan ke tempat tersebut saat menggendong kucing. 

Perbedaan yang sangat mencolok di lingkungan bisa membuat kucing merasa kurang nyaman. Bisa saja mereka menyakitimu bahkan melompat pergi dari kamu dan bisa melukai dirinya sendiri.

Biasanya, jika kamu ingin berinteraksi tatap muka dengan kucingmu, gendonglah mereka dan dudukan bersama mu. 

Biarkan mereka ada di pangkuan atau dada mu. Dengan begitu, kucing kamu merasa lebih dekat dengan tanah.

Hal tersebut dilakukan untuk mengurangi adanya resiko jatuh hingga cedera pada kucing jika tiba-tiba mereka melompat karena sudah mulai bosan berinteraksi dengan mu.

Jika kamu duduk, kamu juga harus bisa meminimalisir tersandung atau jatuh yang bisa membuat kucing juga ikut terjatuh. 

Hal lain yang harus kamu perhatikan yaitu kucing juga sangat sensitif saat kamu membawanya pergi. Mereka akan menjadi mudah panik, seperti jika kamu membawa mereka untuk menaiki tangga sebab mereka merasa jalan tersebut terlalu jauh untuk dirinya kabur.

Ini bisa membahayakan kucingmu jika benar-benar melompat, mereka akan mengalami cedera. 

6. Turunkan Kucing Dengan Lembut

Terakhir yang perlu kamu perhatikan adalah saat kamu ingin menurunkan kucing tersebut, letakkanlah kaki depannya terlebih dahulu di tanah dan berikan pijakan di kaki belakangnya ketika mereka akan turun dari tanganmu.

Apabila kucing tersebut bergerak kasar saat masih ada di pelukan mu, maka jangan coba untuk melawannya. Cobalah untuk menurunkan badan mu dengan dekat ke tanah dan biarkan mereka turun dengan aman. 

Nah, demikianlah pembahasan mengenai cara menggendong kucing dengan benar yang harus kamu ketahui sebelum menggendong kucing agar kucingmu tidak mengalami cedera karena salah menggendong ya Sobat Pintar!

Jika kamu suka dengan artikel PintarPet, jangan lupa bagikan artikel ini ke seluruh dunia dan follow juga Instagram @pintarpet untuk tahu informasi tentang Kucing terbaru lainnya!

Baca juga artikel menarik berikut:

Perhatian: Informasi ini dihimpun dari beberapa sumber. Tim PintarPet tidak bertanggung jawab atas cidera, kematian, kerusakan atau kerugian langsung maupun tidak langsung, materiil dan immateriil yang disebabkan oleh informasi yang kami berikan. Untuk informasi dan tindakan lebih lanjut, sebaiknya kamu bisa mengkonsultasikannya dengan dokter hewan terdekat.

Referensi Tulisan [ Tampilkan ]
  • https://gustavet.com/id/tutorial-cara-menggendong-kucing-dengan-baik-dan-benar-2/
  • https://id.wikihow.com/Menggendong-Kucing-dengan-Benar
Share

Tentang Penulis

Saya adalah alumni dokter hewan FKH Universitas Airlangga 2023 yang antusias dengan hewan peliharaan seperti kucing, hamster dan juga hewan peliharaan lainnya.

Suka dengan tulisan saya? Hubungi saya disini.

Komentar