Mau Pelihara? Ini Daftar Jenis Kucing Dan Harga Terbarunya Di Tahun 2022
Penulis: Wardah Afifah | Editor: Zaky AfdikaHarga kucing terbaru ini bisa menjadi patokan kamu untuk menyiapkan uang untuk mengadopsi jenis kucing ras yang kamu sukai. Berikut daftar harganya
Sobat pintar, kucing memang sudah identik dengan hewan yang menggemaskan dan paling banyak dipelihara oleh masyarakat. Tidak mengherankan banyak orang ingin memilikinya dan menemani waktu-waktu kamu dirumah.
Bahkan, beberapa riset pun juga mengatakan kalau memelihara kucing dapat menurunkan stres, hal ini dipengaruhi oleh tingkah lucunya.
Dengan demikian banyak orang tertarik untuk memelihara dan merawatnya, terkadang banyak jaga orang merogoh kocek besar agar bisa mendapatkannya.
Karena, kembali lagi atas dasar kesukaan dan banyaknya pilihan ras yang lucu untuk dilihat. Nah, apabila kamu tertarik untuk memelihara kucing, maka Petpi akan memberikan harga kucing terbaru dan jenisnya.
Daftar Isi
Daftar Jenis Kucing Dan Harganya Terbaru
Berikut ini Petpi akan memberikan penjelasan lengkap mengenai harga kucing dan jenisnya yang bisa kamu sesuaikan dengan kantong yang dimiliki, simak penjelasan lengkapnya.
1. Harga Kucing Persia
Jenis kucing satu ini termasuk yang paling populer dan banyak dicari oleh masyarakat, karena memiliki bentuk yang lucu, hidung pesek dan bulu yang panjang.
Menariknya lagi, kucing persia termasuk yang memiliki umur panjang dan perawatannya pun tidak begitu mahal. Tidak heran banyak masyarakat yang tertarik untuk memutuskan memilikinya.
Saat ini di Indonesia sendiri harga kucing persia sendiri bervariasi, tergantung dari pilihannya dan perkawinannya.
Apabila campuran dengan kucing kampung, harganya pun relatif lebih terjangkau dan tidak begitu mahal untuk didapatkan. Tetapi, apabila kamu mencari yang asli dan keturunan langsung, tentunya ada perbedaan harga yang tinggi.
Menurut informasi terbaru yang Petpi dapatkan, harga kucing persia terbaru yang asli dibanderol dengan harga 2 juta rupiah sampai belasan juta rupiah.
Nah, sebelum memutuskan membeli pahami terlebih dahulu dan tidak sembarangan.
2. Harga Kucing Anggora
Tingkatan kedua yang tidak ketinggalan dan banyak dicari oleh masyarakat Indonesia untuk memelihara kucing adalah anggora.
Jenis kucing yang berasal dari Turki ini memang paling favorit dan banyak dicari, selain itu juga anggora juga termasuk dalam ras tertua dan mempunyai sikap yang tenang.
Ciri berikutnya juga membuat kucing anggora banyak dicari oleh masyarakat, karena memiliki bentuk tubuh yang elegan, bulu yang panjang, dan terlihat lebih langsing.
Berbeda dengan persia yang pesek, hidung kucing anggora lebih mancung dan telinganya yang lebih panjang. Saat ini sudah banyak jenis campuran dan harganya pun juga lebih bervariasi.
Apabila kamu ingin mendapatkan yang asli, harga kucing anggora terbaru yang Petpi dapatkan dipatok dikisaran harga 1,5 juta rupiah.
Tetapi, jika ingin lebih hemat di kantong ada juga penawaran kucing anggora campuran yang ditawarkan mulai dari 150 ribu rupiah sampai 800 ribu rupiah.
3. Harga Kucing Ragdoll
Apabila kamu menyukai kucing yang terlihat malas dan ingin rebahan setiap harinya, maka kamu bisa memelihara kucing ragdoll.
Pengambilan nama ragdoll sendiri diambil dari perilakunya ketika diangkat akan terlihat lunglai dan sangat lemas layaknya kain boneka. Bahkan, bentuk mukanya pun sangat menggemaskan untuk dipelihara.
Bentuk kucing ragdoll sendiri memiliki karakter yang bulat, bersifat tenang, dan memberikan kasih sayang yang tinggi.
Kucing ragdoll sendiri memang memberikan badan yang besar dan memiliki dada yang lebar. Menariknya lagi kucing ragdoll juga memiliki bulu khas yang mirip seperti kelinci yang halus dan lembut.
Ada banyak pilihan warna yang bisa kamu pilih dan dapatkan, kucing ragdoll memberikan beberapa 4 pola warna dari bicolor, vanda point, dan mitted.
Untuk harga kucing ragdoll terbaru dipasaran sekarang mulai dari 1 juta rupiah sampai 30 juta rupiah tergantung dari kualitas ras yang ingin kamu dapatkan nanti.
4. Harga Kucing Siam
Kucing yang berasal dari Thailand ini termasuk banyak dicari dan terkenal hingga ke daratan Eropa. Bentuknya yang ramping, memiliki ekor yang panjang, karakter bulu pendek dan mata biru membuat banyak orang jatuh cinta untuk memilikinya.
Hal unik lagi dari kucing siam memiliki sisi warna yang gelap pada bagian kaki dan wajahnya.
Untuk kamu yang tertarik memilikinya, harga kucing siam terbaru ditawarkan dari harga yang relatif terjangkau mulai 150 ribu rupiah (campuran domestik) hingga puluhan juta (ras murni).
Semuanya kembali lagi berdasarkan dari kualitas ras yang Kamu tentukan.
5. Harga Kucing Maine Coon
Apabila kamu menyukai bentuk fisik kucing yang besar dan tinggi, rasanya pilihannya bisa jatuh langsung ke kucing maine coon. Tidak tanggung-tanggung untuk kucing betinanya saja bisa mencapai 6 kg dan jantan mampu mencapai 8 kg.
Kondisi badan yang besar tersebut membuat kamu akan memiliki peliharaan kucing raksasa dirumah. Tenang saja, meskipun memiliki bentuk tubuh yang besar sikapnya tidak buas dan sangat tenang, sehingga sangat aman untuk kamu pelihara dirumah.
Bentuk fisiknya sendiri juga sangat menggemaskan, karena kucing ini memiliki kepala yang sedang dan dahi yang lebar, sehingga terasa lucu jika dipandang.
Ekornya pun akan dikelilingi oleh bulu yang lebat, untuk harga kucing maine coon terbaru ditawarkan mulai dari harga 7 juta rupiah sampai 30 juta rupiah.
6. Harga Kucing Sphynx
Pilihan selanjutnya yang bisa kamu dapatkan adalah kucing sphynx. Jenis kucing ini memiliki bulu yang pendek dan terlihat tampak botak. Bentuknya sendiri memang sangat khas dan istimewa, sehingga sangat pas untuk kamu pelihara.
Mengenai harga kucing sphynx terbaru yang asli, biasanya memiliki penawaran harga mulai dari 3 juta rupiah sampai 25 juta rupiah.
7. Harga Kucing Munchkin
Kamu suka kucing yang memiliki kaki yang mungil? Nah, mungkin Sobat Pintar bakal cocok banget nih sama ras Munchkin.
Tak hanya unik, jenis kucing kaki pendek ini setiap harinya juga memiliki tingkah laku yang sangat lucu sekali untuk kamu perhatikan.
Jika kamu berminat untuk mengadopsinya, harga kucing munchkin terbaru saat ini berada direntang harga 3,5 juta hingga 7 juta rupiah tergantung usia dan bentuk tubuhnya.
Sobat pintar, demikianlah penjelasan mengenai beberapa update harga kucing terbaru di tahun 2022 yang bisa kamu dapatkan dengan mudah di pasaran.
Jika kamu suka dengan artikel PintarPet, jangan lupa bagikan artikel ini ke seluruh dunia dan follow juga Instagram @pintarpet untuk tahu informasi tentang Kucing terbaru lainnya!
Baca juga artikel menarik berikut:
Perhatian: Informasi ini dihimpun dari beberapa sumber. Tim PintarPet tidak bertanggung jawab atas cidera, kematian, kerusakan atau kerugian langsung maupun tidak langsung, materiil dan immateriil yang disebabkan oleh informasi yang kami berikan. Untuk informasi dan tindakan lebih lanjut, sebaiknya kamu bisa mengkonsultasikannya dengan dokter hewan terdekat.
Terbit: Senin, 18 Oktober 2021, 08:00 WIB
Update pada: Rabu, 16 Februari 2022, 16:30 WIB
- https://hargamerek.com/harga-kucing/
- https://hot.liputan6.com/read/4152153/14-jenis-kucing-peliharaan-dan-harganya-ada-yang-sampai-ratusan-juta
Tentang Penulis
Wardah Afifah Ismail
Saya adalah alumni dokter hewan FKH Universitas Airlangga 2023 yang antusias dengan hewan peliharaan seperti kucing, hamster dan juga hewan peliharaan lainnya.
Suka dengan tulisan saya? Hubungi saya disini.
Komentar